Manusia mempunyai sekitar 650 otot tubuh, berarti 650 motor yang memberikan kemampuan untuk bergerak. Otot-otot ini, jika tidak digunakan akan kehilangan kemampuannya dan berkurang ukurannya dan jika itu tidak aktif untuk jangka waktu yang cukup lama, maka akan berhenti berfungsi semuanya. Karena itu gerak badan penting. |
Teknologi
telah menghentikan kita dari gerak badan alami. Jika pekerjaan anda tidak
memberikan gerakan tubuh yang giat maka anda harus bergerak badan dengan giat.
Barangkali itu tidak sebaik dengan bekerja keras ketika anda mengikat,
mengangkat, memutar, membalikkan, meregangkan dll., tetapi begitulah seharusnya
kita hidup sementara perubahan dan kenyamanan datang ke dalam kehidupan kita
sebagai hasil teknologi baru ini.
Manfaat Melakukan Gerak.Badan Dengan Teratur.
Keuntungan dari gerak badan ialah
:
•
Memperkuat otot jantung
•
Memperbaiki sirkulasi di seluruh saluran darah
•
Menormalkan tekanan darah - tekanan darah tinggi akan menurun dan tekanan darah rendah akan naik
• Kekuatan
tulang yang mengangkat berat meningkatkan kekebalan dengan meningkatkaa aliran sel darah putih
(WBC), terutama limposit dan
polimorphonuclear (PMN) danmnstimulasi produksi beta endorfin dari otak anda
yang akan meningkatkan aktifitas pembasmi alami (natural killer.NK) melawan
sel-sel tumor. Satu pikogram (sepertriliun gram) beta endorfin meningkatkan
aktifitas sel NK melawan sel tumor sampai 42%.
•
Menguatkan paru-paru karena itu merangsang untuk bemafas sedaiam-dalamnya.
•
Menurunkan emosi negatif, sehingga anda merasa lebih nyaman, karena kurang marah
arau frustrasi
•
Menguatkan otot, tulang dan jaringan-jaringan penghubung, mencerdaskan pikiran.
Para pelajar akan mendapati bahwa mereka akan lebih baik dalam pelajarannya dan
bisa belajar badan-bahan pelajarannya dengan lebih cepat. Mempercantik tubuh dan
kulit anda Menambah tenaga anda. Gerak badan menghasilkan lebih banyak tenaga
melebihi jumlah yang telah digunakan sehingga anda tidak merasa mudah lelah dan
akan merasa lebih sehat.
•
Mengurangi proses penuaan
• Menolong
anda tidur nyenyak malam hari.
Jenis gerak
badan yang dianggap menyehatkan adalah gerak-badan yang bisa bermanfaat bagi
tubuh. Jenis yang ditekankan disini adalah gerak badan aerobik (pernafasan),
karena itu memberikan "manfaat pemafasan," meningkatkan kemampuan
kerja dari sistim kardio vaskular (jantung) dan kemampuan yang baik dalam
mengangkut oksigen ke seluruh sel-sel tubuh.
Gerak
Badan Aerobik ialah:
1. Berkesinambungan - Yaitu dilakukan tanpa berhenti, seperti berjalan, berlari kecil (joging), bersepeda, berenang secara terus menerus.2. Berirama - Sebagian gerak badan yang membuat anda bugar mengikuti hitungan empat atau delapan urutan, sebagian besar olahraga jantung mengikuti hitungan irama satu-dua seperti berjalan dengan dua kaki. Bermain tennis tidak berirama tetapi itu juga baik jika dimainkan secara terus menerus.3. lntensitasnya dari rendah ke sedang (secukupnya, moderat) - Berusaha cukup keras agar mencapai "efek latihan". Seorang tukang kayu atau petani bisa menghasilkan "efek latihan" hanya dengan suatu peningkatan denyut jantung yang sedang karena ia bergerak sepanjang hari. Tetapi seorang pekerja yang kurang bergerak badan, dalam waktu yang singkat harus meningkatkan denyutan jantungnya, katakanlah 70% atau lebih dari perkiraan maksimumnya pada jangka waktu yang singkat untuk mencapai "efek latihan" itu.
Perkiraan
denyut jantung maksimum didasarkan pada teori bahwa denyut jantung maksimum
seorang bayi yang baru lahir adalah 220 denyut per menit, dan denyut jantung
maksimum bagi seseorang menurun satu untuk setiap satu tahun kehidupan. jadi
untuk menghitung perkiraan maksimum untuk anda, kurangi angka 220 itu dengan
umur anda.
Begini cara
hitungnya: Kurangi angka 220 itu dengan umur anda dan kalikan dengan 60 persen
dan 80 persen. Contoh, jika umur anda 60: maka 220-60 = 160 (inilah perkiraan
denyut jantung maksimum). 160x60% = 96. 160 x 80% = 128. Intensitas yang
dianjurkan untuk orang ini ialah menjaga denyut jantungnya antara 96 sampai 128
denyut/detak per menit. Ini disebut "Target Zone" (Wilayah Sasaran).
Ambillah pergelangan tangan anda segera setelah selesai olahraga. Hitung itu
dalam waktu 30 detik dan kalikan dengan dua. Bila denyutan anda ti bawah
"target zone", lain kali bergerak badanlah dengan lebih giat. Jika di
atas "target zone", gerak badanlah lebih santai. Bila berada di antara
target zone, anda telah melakukannya dengan baik.
Anda bisa berolah raga jalan
cepat, berenang, bersepeda, lari santai, mendayung, melompat, dll, asalkan itu
memenuhi kriteria dari akronim F.I.T. :
-
Frequency (frekwensi): 3-5 kali/minggu
-
Intensity(semangat) : sedang atau bersemangat
-
Time (waktu) : terus menerus 20-30 menit
Kita perlu bergerak badan aerobik
3-5 kali per minggu, jangan terlalu banyak dan jangan terlalu sedikit.
~ 5 menit
untuk pemanasan, untuk meningkatkan denyut nadi anda secara perlahan untuk
mencapai tingkat yang menguntungkan pemanasan; lalu diikuti dengan latihan
peregangan otot yang ringan yang akan menolong membuat sendi-sendi lebih lentur
dan mencegah nyeri otot nanti.
~ Teruskan
dengan 30 menit jalan cepat, untuk meningkatkan denyutan anda sampai mencapai
tingkat denyut jantung yang sesuai dengan tujuan pelatihan, akhiri itu dengan 5
menit latihan pendinginan, untuk mengurangi denyut nadi anda secara
perlahan-lahan dan aman.
Jika denyut
nadi anda setelah 3 menit jalan cepat, berada di antara 120-150 per menit, itu
sudah cukup bagi anda mendapatkan manfaat aerobik ini. Ini berarti anda sudah
bergerak badan secukupnya untuk meningkatkan kesanggupan dan efisiensi sistim
jantung anda dalam mengangkut oksigen ke sel-sel tubuh.
Gerak
badan manakah yang terbaik?
Banyak orang
memilih jalan kaki daripada lari santai. 48% dari mereka yang lari santai atau
lari biasa sampai 30 km per minggu merasakan kesakitan pada sendi-sendi dan/atau
otot mereka. jalan cepatlah yang rasa nyerinya paling sedikit. Itu membuat semua
otot dan sistim tubuh bekerja. Sangat melegakan, dan penelitian menunjukkan bahwa manusia
dirancang untuk berjalan. Karena itu jalan cepat adalah gerak badan yang paling
aman dan terbaik yang bisa anda lakukan. Itu bisa dilakukan setiap saat dan
dimanapun. Itu tidak mahal, clan tidak membutuhkan peralatan.
Dr.Kenneth
Cooper, sesepuh dari gerakan kebugaran, didukung oleh para peneliti lain-nya,
sependapat bahwa tubuh ini tampaknya memberikan tanggapan yang baik atas gerak
badan aerobik empat atau lima hari per minggu dengan lama waktu gerak badan
20-30 menit. Kebanyakan dari manfaat psikologis, pemafasan-jantung dan manfaat
penyakit jantung dari kegiatan fisik ini tampak terpengaruh oleh gerak badan
seperti ini.
Dr. Lynn
Fitzgerald, seorang ahli kekebalan tubuh pada Rumah Sakit George di London dan
juga juara dunia 200 km wanita, menguji darah para pelari setelah pertandingan
100 km dan menemukan tingkat
antibody mereka rendah. Bahkan sangat rendah dibandingkan sebelum pertandingan.
Tampaknya bahwa T-sel (antibody) tertekan oleh tingginya kadar adrenalin dan
kortikosteroid (hormon stress) yang dihasilkan oleh latihan gerak badan itu.
Sementara gerak badan yang secukupnya (sedang) meningkatkan sistim kekebalan,
terlalu banyak gerak badan melemahkan tubuh.
Suatu
penelitian diadakan di Sekolah Kedokteran Universitas Loma Linda menemukan bahwa
gerak badan membantu mengurangi serum kolesterol pada sekelompok mahasiswa,
tetapi jika mereka tidak menyukai gerak badan, pengaruh merendahkan kolesterol
oleh gerak badan itu tidak terjadi.
Bagaimana mengukur kebugaran kita?
Berbagai cara mengukur kebugaran yang
bisa kita gunakan.
Misalnya:
KEKUATAN - Otot yang kuat bisa berbuat
lebih banyak daripada otot yang lemah.
KELENTURAN - Luas gerakan (kelenturan)
membantu mencegah serangan rasa sakit karena umur dan tidak robek atau retak
bila jatuh atau terputar (terpelintir)
KETAHANAN - Sesuai keadaan, kekuatan
otot dan sistim penyaluran oksigen meningkat lebih baik, sel-sel kita menerima
lebih banyak zat gizi untuk menghasilkan tenaga sehingga anda bertahan lama,
bisa bersaing dengan anak-anak, dan menikmati kegiatan mendaki gunung walaupun
diumur delapan puluhan atau sembilan puluhan. JANTUNG - Kebugaran jantung
maksudnya ialah kesanggupan jantung memompa lebih banyak darah yang mengandung
oksigen ke otot-otot tanpa membuat jantung tegang.
Tidak ada
waktu dalam satu hari yang lebih baik dari waktu yang lain untuk bergerak badan.
Itu semua bergantung pada kebutuhan anda secara pribadi. Ada orang yang senang
bergerak badan sore hari karena mereka tidak bisa bangun terlalu pagi. Yang lain
inemilih pagi hari karena udara bersih, atau lebih aman, atau mereka tidak
terlalu lelah. Biasanya anda bisa membuat waktu yang lebih baik pada pagi hari
dari pada sore hari oleh karena tubuh anda tidak capek dan masih kurang makanan
yang ada di perut anda. Para pelari di pagi hari lebih sedikit mengalami masalah
stres daripada pelari sore hari. Kendatipun, kapan saja lebih baik daripada
tidak ada waktu! Adalah bermanfaar berjalan kaki sesudah makan tetapi tidak
dianjurkan berlari paling sedikit dua jam setelah makan. Gerak badan yang berat
tidak dianjurkan beberapa saat sebelum tidur karena pengaruh panas bisa
mengganggu tidur anda.
Pastikan
bahwa anda minum cukup banyak air sebelum dan selama anda bergerak badan rasa
haus bukanlah pertanda yang dapat dipercaya bagi kebutuhan tubuh anda.
Penelitian menyatakan bahwa anda harus minum sepertiga lebih banyak dari yang
anda rasakan pada waktu anda haus.
"Gerak badan pagi hari, berjalan di tengah-tengah pepohonan dan udara yang menyegarkan, atau bunga-bunga yang mekar, buah-buahan kecil dan sayur-sayuran, perlu untuk peredaran darah yang menyehatkan. Itulah pengaman yang pasti melawan flu, batuk, radang, ratusan penyakit lainnya." (Healthful Living, 130-131) Sekaranglah waktunya mengenakan sepatu dan pergi berjalan!
"Gerak badan pagi hari, berjalan di tengah-tengah pepohonan dan udara yang menyegarkan, atau bunga-bunga yang mekar, buah-buahan kecil dan sayur-sayuran, perlu untuk peredaran darah yang menyehatkan. Itulah pengaman yang pasti melawan flu, batuk, radang, ratusan penyakit lainnya." (Healthful Living, 130-131) Sekaranglah waktunya mengenakan sepatu dan pergi berjalan!
Sumber: dianweb.org/Sehat/ADI3.HTM
No comments:
Post a Comment